Jakarta, suarabali.com – Akibat hujan deras selama sekitar tiga jam yang berlangsung merata di seluruh Ibu Kota jakarta, Senin (11/12/2017) siang tadi, membuat banjir parah terjadi dimana-mana.
Berdasarkan laporan yang diterima TMC Polda Metrop Jaya, setidaknya ada tujuh titik banjir parah yang menggenangi ruas jalan protokol di Jakarta pada sore ini. Ketinggian genangan banjir antara 30 sentimeter hingga satu meter lebih.Ketinggian satu meter lebih terjadi di kolong Dukuh Bawah Lanmark BNI 46, Jakarta Selatan.
Ini dia ketujuh titik banjir parah di Jakarta 1. Jalan S Parman, Jakarta Barat di depan Apartemen Slipi 2. Jalan Adityawarman, Kebayoran Baru Jakarta Selatan 3. Jalan Yos Sudarso Jakarta Utara di depan Gedung Altira, Jakarta Utara. 4. Kolong Dukuh Bawah Landmark BNI 46 Jakarta Selatan 5. Jalan Jenderal Gatot Subroto Jakarta Selatan tepatnya di depan Kementerian Tenaga Kerja. 6. Jalan Dharmawangsa Kebayoran Baru Jakarta Selatan 7. Jalan HR Rasuna Said Jakarta Selatan.
Sejumlah mobil dan sepeda motor tampak terjebak dalam genangan banjir. Seperti yang terlihat di Jalan Adityawarman Kebayoran Baru Jakarta Selatan. Tak sedikit pula pengendara yang nekat menerobos banjir.
Selain mengakibatkan banjir, hujan deras yang disertai angin kencang juga mengakibatkan sejumlah pohon tumbang di Jakarta Selatan dan di Jakarta Barat. Sebuang pohon angsana di depan Hotel Mulya tumbang dan melintang di Jalan Asia Afrika Jakarta Selatan. Pohon berukuran sedang juga tumbang di Jalan Pejompongan Jakarta Barat.
Hujan deras juga mengakibatkan longsornya turap setinggi tiga meter dan menimpa sebuah rumah warga di Jalan Agung Raya II, Kecamatan Lenteng Agung, Jakarta Selatan. Tidak ada korban jiwa dalam musibah ini. Longsor hanya merusak atap rumah.
Akibat banjir tersebut, arus lalu lintas di berbagai ruas jalan di Ibu Kota Jakarta mengalami macet parah. Petugas lalu lintas terpaksa mengalihan arus lalu lintas khususnya di lokasi yang dilanda banjir.
Macet parah terpantau di sejumlah jalan protokol seperti di Jalan Gatot Subroto, Jalan Sudirman, Jalan Thamrin, Jalan HR Rasuna Said, Jalan R Suprato.(Tjg)