Bangli, suarabli.com – Para kepala desa se-Kabupaten Bangli mengikuti workshop tentang Evaluasi Sistem Tata Kelola Keuangan Desa dengan Aplikasi Siskeudes di Gedung Bukti Mukti Bhakti Kantor Bupati Bangli, Senin (23/4/2018).
Kegiatan tersebut menghadirkan tiga narasumber, yakni Direktur Binmas Polda Bali Kombes Pol. Drs. I Gusti Putu Ngurah Gunawan, anggota Komisi XI DPR, dan Kepala Sub Audit Auditorat BPK Perwakilan Provinsi Bali.
Workshop tersebut mengusung tema: Pengelolaan Keuangan dan Pembangunan Desa yang Partisipatif, Transparan, dan Akuntabel dengan Aplikasi Siskeudes.
Dalam paparannya, Kombes Pol. Drs. I Gusti Putu Ngurah Gunawan mengatakan pembangunan merupakan langkah untuk mewujudkan kesejahteraan masyarakat yang mutlak dilaksanakn sesuai dengan perencanaan pembangunan secara nasional, terutama pembangunan di desa melalui kegiatan padat karya.
Proses pembangunan, menurut dia, sangat ditentukan rasa aman yang dapat diwujudkan oleh Polri dalam kapasitas perannya sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat serta penegakan hukum.
“Polri melalui peranannya akan mendukung pelaksanaan pembangunan tersebut melalui upaya preemtif, preventif, dan represif,” kata Kombes Pol. Drs. I Gusti Putu Ngurah Gunawan.
Kegiatan workshop tersebut diakhiri dengan pemberian plakat kepada para narasumber dan dilanjutkan dengan foto bersama dan ramah tamah. (*/Sir)