Denpasar, suarabali.com – Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Willem Rampangilei mengatakan bahwa erupsi Gunung Agung di Kabupaten Karangasem Bali, diperkirakan tidak akan sebesar erupsi Gunung Agung tahun 1963.
“Dari penjelasan PVMBG kalau besaran erupsinya diperkirakan tidak sebesar tahun 1963,” ujar Willem Rampangilie saat ditemu di Denpasar. Rabu (11/10/2017) sore.
Menurutnya, adanya prakiraan seperti itu karena dilihat dari hitungan Vulkanic Eruption Index, jika dibandingkan tahun 1963 erupsi Gunung Agung itu lebih besar, skala index-nya mencapai 5.
” Kalau besarnya erupsi diperkirakan tidak sebesar tahun 1963. Kalau tahun 1963 itu skalanya indeksnya 5 sedangkan untuk sekarang ini berdasarkan perhitungan tidak lebih dari 3 itu dari PVMBG. Tapi harapan kita tidak terjadi erupsi tetapi kita sudah menyiapkan hal yang terburuk jika eruspsi itu terjadi,” tutupnya.(mkf)