Karangasem, suarabali.com – Lahar dingin Gunung Agung sudah mengalir sampai Rendang, Karangsem yang berjarak 12 km dari puncak gunung. Saat ini terlihat di sungai Yeh Sah , Rendang, Karangasem aliran air lumpur mengalir deras. Semua warga berduyun-duyun melihat fenomena tersebut diatas jembatan antara penghubung Desa Rendang dan Desa Muncan.
Kepala Bidang Mitigasi Pusat Vulkanologi Mitigasi Bencana Geologi, I Gede Suantika.
“Benar yang mengalir dari di Sungai Yeh Sah itu lahar dingin,”paparnya di Karangasem, Senin (27/11/2017).
Menurut Nyoman Artini, salah satu warga Rendang mengatakan, sekitar pukul 04.00 Wita tadi terlihat ada aliran lahar dingin.
“Tadi pagi mulai kelihatan jelas ada lahar dingin “jelasnya.
Dia mengaku, melihat lahar tersebut lantaran penasaran dengan adanya fenomena tersebut.
“Ya penasaran. Semua warga kesini melihat kejadian ini,” ungkapnya.
Saat ini terlihat warga terus berdatangan melihat lahar dingin tersebut. Terlihat petugas kepolisian Polsek Rendang melarang warga untuk mendekat jembatan untuk melihat lahar dingin tersebut. (Dsd/Tjg)